Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Iip Hidajat Buka Workshop Terkait Peran Perpustakaan Dalam Mengentaskan Kemiskinan di Kabupaten Kuningan

For mania mega:


 

KUNINGAN – Bertempat di Ballrom Horison Tirta Sanita Hotel, Sangkanhurip Kuningan. Penjabat Bupati Kuningan, Dr Drs H Raden Iip Hidajat, Mpd., membuka dan menghadiri kegiatan workshop penguatan peran perpustakaan dalam mengentaskan kemiskinan yang digelar Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kuningan, Selasa (30/7/2024)

Didampingi oleh Ketua TP PKK Kabupaten Kuningan, Hj Susi Widyawati, S.Sos MIP. Hadir pula Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan, Drs H Ahmad Juber, M.Si., dan Pustakawan Ahli Utama Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, Drs H M Syarif Bando MM, sebagai narasumber workshop.

Menurut Iip hidajat, workshop tersebut dapat meningkatkan semangat dan minat baca masyarakat.

“Workshop ini merupakan momen strategis untuk mendukung minat masyarakat dalam memperluas wawasan dan pengetahuan serta melatih masyarakat dalam meningkatkan kreasi, inovasi dan kepercayaan diri.” Ujar Iip

Iip Hidajat juga mengungkapkan bahwa perpustakaan saat ini tidak hanya tumpukan dan tempat buku saja akan tetapi perpustakaan harus menjadi perpustakaan berkegiatan,

“Perpustakaan ini bisa dijadikan tempat diskusi, belajar, kerja kelompok, privat, serta kegiatan kerajinan muatan lokal dan UMKM yang sumbernya dari buku-buku di perpustakaan.” Ucapnya

Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan sudah memberikan fasilitas perpustakaan yang inovatif yaitu sebuah roll model wisata sejarah diorama Kabupaten Kuningan dari masa ke masa.

“Saya berharap masyarakat, mahasiswa, dan pelajar dapat berkunjung ke diorama saba kuningan yang merupakan bagian dari edukasi gerakan literasi.” Himbau Iip

Diakhir sambutannya Iip Hidajat berpesan bahwa promosi dan publikasi wisata sejarah diorama saba kuningan harus terus dilaksanakan termasuk budaya gemar membaca perlu dilaksanakan secara terus menerus guna meningkatkan dan membangkitkan literasi sejarah dan semangat serta minat baca masyarakat.

Workshop akan dilanjutkan dengan paparan dan teknik bertutur yang baik oelh narasumber dari kampung dongen kuningan. (BagProkompim/SetdaKuningan)

Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close