Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Laga Perdana, Tim Basket Kuningan Lumat Kota Bandung di Porpemda XV Jawa Barat

For mania mega:




 KUNINGAN  Tim Basket Kabupaten Kuningan menorehkan catatan positif di laga perdana Pekan Olahraga  Pemerintah Daerah (Porpemda) XV Jawa Barat, Senin (27/11/2023).

Di hari kedua Porpemda, dalam pertandingan yang dihelat di GOR Ewangga Kuningan ini, tim basket yang diperkuat ASN Pemkab Kuningan itu, sukses melumat tim basket Kota Bandung yang sama-sama diperkuat ASN kota tersebut dengan skor mencolok 52-35.

Selama pertandingan, duel kedua tim berlangsung cukup sengit. Gemuruh penonton yang memberikan dukungan untuk tim jagoannya pun membahana memenuhi arena. Meski laga berjalan ketat, namun para pemain mampu menyuguhkan pertandingan fair play. Para pemain dari kedua tim, bermain enjoy meski harus saling serang sepanjang empat kuarter.

Pada kuarter pertama, tim yang dimotori Wakil Bupati Kuningan H. M. Ridho Suganda,  memimpin dengan skor 14-6. Selanjutnya di kuarter kedua, skuad kota kuda masih memimpin dengan skor 26-12. Di kuarter ketiga, tim basket Pemkab Kota Bandung berhasil memperkecil ketertinggalan point dari Kuningan dengan skor 24-34, raihan point masih unggul untuk Kabupaten Kuningan.

Kehebatan juara Porpemda Jabar 2018 dan juara Porsenitas Majalengka 2023 ini rupanya tak terbendung dan terus mengobrak-abrik pertahanan lawan, alhasil anak asuh Budi Subagio ini  membuat tim Kota Bandung harus bertekuk lutut mengakui kehebatan tim basket Kabupaten Kuningan hingga laga berakhir.

Wakil Bupati Kuningan H. M. Ridho Suganda, usai menjalani pertandingan menyampaikan rasa syukur atas kemenangan perdana tim basket Kabupaten Kuningan dalam ajang Porpemda XV Jawa Barat. Menurutnya, kemenangan ini merupakan  awal yang baik bagi tim nya untuk meraih yang terbaik diajang adu kemampuan para ASN dalam bidang olahraga.

“Kita hanya memiliki waktu dua hari untuk pertandingannya. Doakan selalu warga Kuningan untuk Porpemda di Kabupaten Kuningan, terus berikan semangat untuk kontingen Kabupaten Kuningan, terima kasih,” singkat Wabup.

Sebagai informasi, tim basket Kabupaten Kuningan akan melanjutkan laga di babak 8 besar pada Senin (27/11/2023) malam nanti, menghadapi pemenang hasil pertandingan antara Kabupaten Garut melawan Kota Tasikmalaya. (Megaswarakuningan)

Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close
close
close