KUNINGAN, - Pesik Kuningan dalam setiap laga ujicoba atau pertandingan persahabatan selalu memetik kemenangan. Trend positif ini diharapkan dapat terus meningkat.
Selasa (10/10/2023) sore saat Pesik Kuningan menghadapi Persekat Kabupaten Tegal di Stadion Mochtar Kabupaten Pemalang, Provinsi Jawa Tengah.
Tim laskar kuda Ciremai berhasil memetik kemenangan 2 - 0 atas klub yang bermain di Liga 2 Persekat Kabupaten Tegal. Kemenangan ini menjadi poin penting bagi tim.
Pelatih Kepala Pesik Kuningan Satria Nurzaman mengatakan, pemain tidak semua dimainkan karena melihat kebutuhan disesuaikan dengan tim lawan.
"Kita melihat karakter tim lawan, apakah kita butuh pemain untuk menyerang, bertahan atau kecepatan," ujar Satria Nurzaman.
Sementara itu, Ketua Pesik Kuningan Didi Sutardi mengatakan, melihat perfoma tim sudah sangat bagus. Apalagi selama pertandingan persahabat dari mulai saba desa hingga melawan tim Liga 2 mampu memetik kemenangan.
"Tim sudah kuat, pelatih dan pengurus sudah kompak. Saat ini yang kita hadapi yakni masalah keuangan, semoga pada putaran Liga 3 Seri 1 bergulir keuangan kita ada peningkatan," ujar Didi Sutardi.
Kepada pemain, lanjut Didi, meminta doanya karena sedang berupaya agar mendapat dana yang besar sehingga keseluruh tim semakin kuat.
"Saya yakin jika permainannya terus mengalami peningkatan dan memetik kemenangan, sudah tentu Pesik Kuningan bisa naik ke kasta lebih tinggi di Liga Indonesia," kata Didi.
(Reporter : Hilman Wijaya)
0 Comments