KUNINGAN, - The Icon Kuningan, salah satu guest house pertama di kaki Gunung Ciremai berlokasi di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan.
The Icon Kuningan merupakan satu grup manajemen dengan Sangkan Park yang sudah disoft launching pada bulan Agustus 2023 dengan fasilitas terlengkap seperti hotel bintang 4.
Kamar yang sudah ready ada tiga type diantaranya deluxe terbagi 6 kamar, junior suite terbagi 14 kamar dan sisanya executive garden view 4 kamar.
Front Office The Icon, Anatasya yang akrab disapa Aca mengatakan, rencananya akan grand opening akhir September jika tidak ada kendala.
"Disini itu sekarang kita sediakan 29 kamar dengan tiga type diantaranya deluxe mulai harga 700 ribuan, junior suite dan executive garden view. Setelah grand opening, kita ada tambahan type lain misalnya Presidential suite. Hanya sekarang untuk Presidential suite masih maintance," ujar Anatasya, Sabtu (16/9/2023).
Adapaun fasilitas yang disediakan The Icon, lanjut Anatasya, ruang gym area yang sudah bisa diakses, kolam renang, meeting room, the sky terrace restaurant and lounge dan karaoke.
"Untuk saat ini kolam renangnya masih menggunakan air dingin, ke depan menggunakan air panas dan bisa untuk umum termasuk restonya serta gym area. Sekarang fasilitas itu masih bisa diakses untuk tamu hotel," kata Anatasya.
Anatasya menyampaikan, karaoke untuk saat ini belum tersedia. The Icon sendiri masuk bintang empat, tamu hotel sudah bisa mengakses di www.theicon.id disana tersedia beberapa katalog yang sudah dishare atau di Instagramnya The Icon Kuningan dan Tiket.com juga sudah tersedia.
"Karena kita masih dalam soft opening, hingga grand opening nanti harga weekday dan weekend ini harganya sama. Seperti type deluxe pada tarif Rp 715 ribu, junior suite Rp 813 ribu dan executive garden viewnya Rp 850 ribu. Kemungkinan setelah grand opening baru beda harga antara weekday dan weekend," tutur Aca.
Diungkapkan Aca, jadi harga saat ini baik weekday maupun weekend tetap sama. The Icon disini sebetulnya konsep alam karena terdapat ornamen batu alam, bahkan tamu hotel bisa menikmati view Gunung Ciremai.
"Junior suite kita ada beberapa konsep Jepang, jadi bednya kaya pake dipan dari viewnya bermacam-macam. Kebetulan daerah Cisantana yang merupakan kawasan kaki Gunung Ciremai dan wisata alam ini merupakan hotel pertama, sebab disini kebanyakan glamping. Kita juga tidak kalah dengan glamping karena The Icon juga menjual view bisa melihat Gunung Ciremai dan Gunung Slamet kalau pagi hari," ujarnya.
(Reporter : Hilman Wijaya)
0 Comments