Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Keluarga Besar Pangeran Alas Kesultanan Cirebon Gelar Silaturahmi di Gebang " Sultan Kacirebonan Resmikan Tajug dan Padepokan Pangeran Alas "

For mania mega:

 


Cirebon (24/10/2021), Setelah beberapa bulan sebelumnya di gelar di Wilayah Subang, Keluarga Besar Pangeran Alas Bin Panembahan Girilaya (KBPA) Kesultanan Cirebon hari ini kembali menggelar Kegiatan Silaturahmi yang merupakan agenda rutin per 3 bulan di Wilayah Gebang Kabupaten Cirebon. Kegiatan Silaturahmi Keluarga Besar Pangeran Alas kali ini,dihadiri oleh para putra wayah yang datang dari berbagai daerah di Indonesia. Pada kesempatan tersebut hadir pula Sultan Kacirebonan PR.Abdulgani Natadingrat,SE.

Ketua KBPA, R.Walid Syaikhun mengatakan kegiatan ini merupakan agenda rutin guna mendekatkan serta merekatkan tali silaturahmi dan persaudaraan diantara putra wayah Keluarga Besar Pangeran Alas. Dengan silaturahmi rutin tersebut dirinya berharap tali persaudaraan bisa terjalin lebih erat dan bisa lebih saling mengenal satu dengan lainnya." Ini adalah kegiatan rutin kami, mudah-mudahan bisa mempererat tali persaudaraan diantara kami,ujarnya." Lebih lanjut R.Walid menjelaskan,agenda rutin silaturahmi ini sempat terhambat akibat adanya pandemi covid 19,namun seiring penurunan kasus penularannya,kegiatan silaturahmi ini bisa kembali dilakukan. R Walid menambahkan pada agenda kali ini,selain silaturahmi juga dilakukan peresmian Tajug dan Padepokan Pangeran Alas oleh Sultan Kacirebonan PR.Abdulgani Natadingrat,SE." Alhamdulillah pada hari ini,kami juga menggelar acara peresmian " Tajug dan Padepokan Pangeran Alas " mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk Keluarga Besar Pangeran Alas khususnya dan seluruh masyarakat pada umumnya,Katanya."

Sementara itu Sultan Kacirebonan,PR.Abdulgani Natadingdrat,SE mengaku cukup bangga dan bahagia dengan kekompakan dan keguyuban yang ditunjukan oleh Keluarga Besar Pangeran Alas.Menurutnya sudah seharusnya didalam satu rumpun keluarga,selalu guyub dan rukun dengan sering melakukan kegiatan silaturahmi. Dirinya berharap agenda silaturahmi bisa terus dilakukan sehingga persaudaraan bisa terjalin lebih erat.Dalam kesempatan ini, Sultan Kacirebonan juga berpesan kepada seluruh Putra Wayah dan Keluarga Besar Pangeran Alas agar bisa selalu menjaga adat,seni budaya dan tradisi warisan para leluhur.


Humas KBPA

Hedy Kartawijaya


Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close
close
close