Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Mengabdi Sejak Awal Berdirinya Uniku, Aep: Terima Kasih dan Semoga Terus Bersinergi

For mania mega:

KUNINGAN - Setelah mengabdi puluhan tahun di Universitas Kuningan, 4 dosen dan 3 tenaga kependidikan Uniku tahun ini memasuki masa purna tugasnya.

Acara pelepasan dan penyerahan penghargaan kepada dosen dan tendik ini digelar di Ruang Rapat Gedung Rektorat Uniku, Selasa (25/05/2021).

“Setelah 39 tahun 7 bulan mengabdi, akhirnya saya mengakhiri masa bakti saya di Universitas Kuningan." terang Aspi Junaepi, S.Pd., dalam sambutan perpisahannya.

Sebagai salah satu pendiri dari Universitas Kuningan di bagian administrasi, ia pun mengaku tahu persis lika-liku perjalanan Universitas tertua di Kabupaten Kuningan ini, dari tahun 1981 sampai dengan sekarang.

"Untuk itu, saya ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang senantiasa membimbing dan berharap semoga kedepan Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan dan Universitas Kuningan dapat terus bersinergi." imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Rektor Uniku, Dr. H. Dikdik Harjadi, S.E., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas jasa dan pengabdian yang diberikan selama berkiprah di Uniku.

“Kami atas nama Universitas Kuningan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak dan Ibu yang sudah melaksanakan tugas serta pengabdian di Universitas Kuningan. Semua jasa dan pengabdian yang dilakukan oleh Bapak/Ibu ini sangat luar biasa memberikan kontribusi terhadap kemajuan Universitas Kuningan. Sehingga, harapan kami adalah apa yang sudah dilakukan ini menjadi catatan ibadah bagi Bapak/Ibu,” harapnya.

Selanjutnya, dirinya menyampaikan permohonan maaf bila terdapat hal-hal yang kurang berkenan selama mengabdi di Uniku.

“Kami memohon maaf  bila selama berkiprah di Universitas Kuningan terdapat hal-hal yang kurang berkenan. Tentu perlu kita tekankan bahwa ini hanya masalah ikatan formal, tetapi ikatan kekeluargaan bukan merupakan suatu hal yang bisa kita putus dengan selesainya masa bakti Bapak/Ibu di Universitas Kuningan,” ujarnya

Lebih jauh, Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan (YPSAK), Dr. H. Uri Syam, S.H., M.H., menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada 4 dosen dan 3 tendik atas pengabdian yang diberikan.

“Apresiasi yang setinggi-tingginya saya sampaikan kepada Bapak/Ibu atas pengabdian yang diberikan selama ini." jelasnya.

Dengan diberhentikannya Bapak/Ibu, pihaknya berharap hubungan silaturahmi dapat terus terjalin karena di sini yang putus adalah hubungan hukumnya (red.kerja), bukan hubungan silaturahmi. (Red)

Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close
close
close