Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Uniku Gelar Rakor, dan Mobil untuk FKIP

For mania mega:


KUNINGAN - Setelah melantik para pejabat struktural, Rektor Uniku segera melaksanakan Rakor tahun 2021, di meeting room Grage Sangkan Hotel, Sangkanurip, Kec. Cilimus - Kuningan, Senin (22/2/2020).

Pelaksanaan rapat koordinasi perdana ini diikuti oleh pejabat struktural di tingkatan Fakultas atau Sekolah Pascasarjana, Prodi serta pejabat struktural di Rektorat.

“Rapat koordinasi ini bertujuan untuk mendesiminasikan program kerja Rektor yang merujuk pada Statuta, Rencana Induk Pengembangan (RIP), visi-misi Universitas yang diturunkan pada Renstra 2021-2025 dan dijabarkan pada milestone setiap tahunnya" ungkap Ketua Rakor 2021, Dr. Anna Fitri Hindriana, M.Si.,

Diterangkannya, berdasar rencana induk pengembangan di tahun 2020/2021 Uniku masuk ke tahap “Pengembangan Kompetensi Institusi” dasar untuk masuk pada tahap berikutnya yaitu “Penguatan Reputasi Institusi”. Hal ini sudah selaras dengan program-program baru yang dikeluarkan oleh Pemerintah.

“Tantangan yang kita hadapi saat ini semakin berat karena saya percaya semua PT yang ada di Indonesia akan saling berlomba melaksanakan program-program Pemerintah untuk mencapai kinerja PT secara maksimal." ungkap Anna.

Oleh karena itu imbuhnya untuk menjalankan program kerja ini pihaknya harus bisa bekerja secara kolektif kolegial, sebab program-program tersebut akan berjalan dengan baik jika semua bidang dapat bekerjasama, bekerja sesuai dengan kewenangannya masing-masing.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan (YPSAK), Drs. Uri Syam, S.H., M.H., dalam pembinaannya, mengatakan, rakor ini merupakan giat yang ditujukan untuk membahas tupoksi setiap pejabat struktural dalam upaya mewujudkan visi dan misi Uniku.

Lebih jauh, dirinya mengatakan ada empat (4) konsolidasi organisasi yang telah dan sedang dijalankan oleh Uniku.

“Ada 4 konsolidasi organisasi yang telah dan sedang dijalankan, yaitu mencakup konsolidasi ideal, konsolidasi struktural, konsolidasi program, dan konsolidasi regulasi,” tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, dilakukan penandatanganan perjanjian kerja dan penyerahan kendaraan operasional kepada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan yang diserahkan secara langsung oleh Rektor Uniku, rapat pleno dan kemudian dilanjutkan dengan acara penutupan.

(Dede)


Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close
close
close