Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Hujan Deras, Waspada Erosi di Sungai Cisanggarung

For mania mega:


KUNINGAN - Telah terjadi erosi di bantaran Sungai Cisanggarung, Desa Mulyajaya, Kecamatan Cimahi, Kuningan. Menyikapi hal ini petugas dan apdes setempat pun, Rabu (27/1/2021) segera meninjau lokasi tersebut.

Diketahui pergeseran tanah ini terjadi di Dusun Manis 1, RT 05/RW 01, Desa Mulyajaya, Kecamatan Cimahi.

Menurut keterangan Babinsa Desa Mulyajaya, Serda Latif yang turut serta dalam peninjauan menyebutkan, pergeseran tanah disungai Cisanggarung terjadi sepanjang 25 meter. Disebabkan karena arus sungai dan intensitas hujan yang cukup tinggi

"Erosi tersebut setinggi 5 meter dan sepanjang 25 meter. Karena intensitas hujan yang tinggi yang turun selama 2 jam, akibatnya debit air sungai meningkat dan mengikis tanah" ungkapnya.

Serda Latif menambahkan, bahwa dirinya bersama petugas, anggota Polsek Luragung, BPBD, dan apdes setelah melakukan peninjauan tetap siap siaga.

Hal ini diperlukan karena di sekitar sungai terdapat beberapa rumah yang berada tepat di atas tanah rawan longsor tersebut.

"Jarak 5 meter ada beberapa rumah yang rawan longsor. Oleh karena itu, petugas bersama warga diharapkan untuk terus bersiaga," ujarnya.

Sementara itu dalam kejadian erosi tidak ada korban jiwa dan kerugian material. Walau demikian, para petugas tetap menghimbau agar warga terus waspada terlebih saat hujan deras.

(Dede/Red)


Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close
close
close