Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Gakplin di Kertawangunan, Peltu Suherman: Bukan Hanya Sanksi, Tapi Edukasi

For mania mega:


KUNINGAN - Sebagai bentuk pencegahan dan pengawasan ditegakannya PPKM, Anggota Koramil 1513/Garawangi, Peltu Suherman, Kamis (21/1/2020) melaksanakan Penegakan Disiplin (gakplin) di Jalan Raya Depan Terminal Kertawangunan, Desa Kertawangunan, Sindangagung-Kuningan.

Selain Peltu Suherman, ia juga didampingi 7 anggota Koramil 1513/Garawangi, dan juga anggota Polsek Garawangi, Satpol PP Kecamatan Sindangagung, dan UPTD Puskesmas Kecamatan Sindangagung.

Peltu Suherman mengatakan, pelaksanaan Gakplin ini sendiri di fokuskan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan.

"Gakplin ini bukan semata-mata memberikan sanksi kepada masyarakat, namun pemerintah ingin menyelamatkan masyarakat agar terhindar dari penyebaran Covid-19," jelasnya.

Dalam pelaksanaan Gakplin, petugas di lapangan memberikan tindakan berupa edukasi dan membagikan masker bagi masyarakat yang kedapatan tidak mengenakan masker.

(Dede)


Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close
close
close