Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Ditinggal Merantau, Rumah di Lebakwangi Alami Kebakaran

For mania mega:


KUNINGAN - Salah satu rumah warga di Dusun Kaliwon, RT 12 RW 07, Desa Lebakwangi, Kec. Lebakwangi, Kuningan, Senin (18/01/2021) diketahui alami musibah kebakaran.

Musibah ini terjadi di rumah milik salah seorang warga yang juga seorang pedagang, Ibu Wartini (52) sekitar pukul 20.00 WIB.

Menurut penuturan saksi, Sarkim (49) sekitar pukul 20.00 WIB terdengar suara letupan dan bau angus berasal dari rumah Ibu Wartini.

Setelah dicek, dan diketahui telah terjadi kebakaran saksi pun segera memberitahukan kejadian tersebut ke warga sekitar.

"Rumah sendiri saat kejadian dalam keadaan kosong dan terkunci karena ditinggal merantau ke Jakarta." ujar Sarkim.

Warga lalu berusaha memadamkan api menggunakan perlalatan seadanya. Khawatir kebakaran bisa meluas, sekitar pukul 20.30 WIB, warga lalu melaporkan kejadian kebakaran tersebut ke kantor UPT Damkar Kuningan.

"3 anggota Damkar dari regu 2 (piket) dan 1 unit kendaraan Damkar diberangkatkan menuju lokasi, dan tiba di TKP sekitar pukul 20.50 WIB (20 menit)" jelas Kepala Damkar Kuningan, Mh.Khadafi Mufti, S.Pd, M.Si.

Dibantu warga setempat api pun dapat dipadamkan 30 menit setelah kejadian. Beruntung tidak ada korban jiwa, diketahui hanya beberapa barang elektronik seperti sepiker aktif, kipas angin, serta kasur yang ikut terbakar.

Penyebab kebakaran sendiri diduga berasal dari adanya korsleting listrik.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Damkar Kuningan pun mengimbau kepada seluruh warga agar terus waspada terhadap segala potensi kebakaran, dari korsleting listrik, gas, pembakaran sampah, dsb.

"Apabila terjadi kebakaran, segera laporkan ke kantor UPT Damkar Satpol PP Kab. Kuningan di No (0232)871113. Layanan Gratis /tidak dipungut biaya apapun." pungkasnya.

(Dede)


Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close
close
close