MEGASWARA - Setelah tembang dangdut ‘Jakarta-Hirosima’ yang rilis tahun 2015 silam, Dessy Kus Endang di bulan Agutus 2020 lalu, kembali menggebrak blantika musik dangdut tanah air dengan single terbarunya, 'Bere Bere'.
Dalam keterangannya, pedangdut berdarah sunda ini menerangkan makna dari 'Bere Bere'. Dimana 'Bere Bere' adalah kisah keluarga yang tidak saling mendukung, suami menelantarkan keluarga karena 'doyan nyawer'.
"Itulah kenapa saya menyanyikan lagu ini supaya memberikan (red. pengingat) pada suami-suami jangan sampai melupakan anak istri di rumah, karena pasti kalau sudah di luaran itu pasti suka lupa kan yah? Uang di sawer-sawer tapi giliran istri minta dia marah-marah." ujar Dessy saat perilisan lagu, dilansir dari dNewsstar Channel.
Ia pun berharap bahwa lagu ini bisa diterima di tengah masyarakat luas, dan bisa menjadi hiburan khususnya dimasa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.
Dalam perilisan tersebut nampak hadir juga beberapa musisi dan artis senior Indonesia, sebut saja Jhonny Iskandar, Caca Handika, Krisna Mukti (model di MV Bere Bere), dan juga komponis dangdut kenamaan Indonesia, Hendro Saky.
Sebagai 'senior' di belantika musik dangdut nasional Hendro Saky menuturkan bahwa dirinya dan kawan-kawannya akan selalu mendukung siapa saja yang ingin berkarya di dunia musik, khususnya musik dangdut Indonesia
"Kita ini sebagai senior punya kewajiban membantu, siapa pun itu yang ingin eksis di belantika musik itu harus kita suport, siapa pun itu." ujarnya.
Senada dengan hal itu, pendendang tembang 'Angka Satu', Caca Handika juga turut mendoakan agar single terbaru dari 'Neng Dessy' ini bisa sukses dan bisa diterima ditengah-tengah penikmat musik Indonesia.
Merespon hal ini Dessy pun mengucapkan syukur dan terima kasihnya atas segala support yang telah diberikan oleh para senior khususnya dalam perilisan lagu Bere Bere ini.
"Alhamdulilah, saya dikerubuni oleh para senior, mereka terus mensupport saya, terimakasih, saya jadi terharu. Bersyukur dan senang karena sudah di support oleh senior-senior saya." pungkas Dessy Kus Endang Santer.
(Dede)
Sebagai pelengkap, berikut kami sajikan lirik lagu 'Bere Bere' Dessy Kus Endang Santer
Judul : Bere Bere
Penyanyi : Dessy Kus Endang Santer
Songwritter : Sandy Sulung
Arranger : Ajuy Leo
Rilis : 18 Agustus 2020
__________
Lirik lagu :
Bere bere bang 2x
Bere bere bang anak minta jajan
Bere bere bang 2x
Bere bere bang istri minta uang belanjaan
*
Tiap hari abang pulang pagi
Lupa anak lupa istri
Tiap hari abang pulang pagi
Siang malam ku slalu sendiri
Tiap hari abang pulang pagi
Lupa anak lupa istri
Tiap malam ku bobo sendiri
Tanpa pelukan suami
**
Buah jambu bang
Buah jamblang
Aduh abang
Aku butuh kasih sayang
Bere bere bang 2x
Bere bere bere bang
Reff :
Cari hiburan joget dangdutan
Senangnya abang nyawer biduan
Gayanya borjuis jutawan
Uang kau hambur-hamburkan
Ingat dong abang, sadar dong abang
Apa nanti kata orang
Aku butuh kasih sayang
Aku butuh perhatian
Anak minta jajan, abang omelin
Tapi buat nyawer biduan, abang bela-belain
Bere bere bang 2x
Bere bere bere bang
Back to: (*), (**)
Bere bere bang 2x
Bere bere bere bang
Back to: (Reff)
0 Comments