KUNINGAN - Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Koperasi Mahasiswa (Kopma) Arya Kamuning Uniku, ikuti kegiatan pelatihan perkoperasian yang diselenggarakan langsung oleh Asisten Deputi Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Perkoperasian Deputi bidang Pengembangan SDM Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia.
Para delegasi pengurus Kopma Arya Kamuning disebutkan bertolak dari Kuningan ke lokasi pelatihan pada Rabu (30/9/2020) menuju Vue Palace Hotel Kota Bandung, dimana tempat diselenggarakannya pelatihan tersebut.
Berdasarkan surat undangan dari Kementerian Koperasi RI, total ada 19 Koperasi Mahasiswa se-Jawa Barat yang berada di bawah naungan Koperasi Pemuda Indonesia (KOPINDO) untuk turut serta pada kegiatan pelatihan ini, yang salah satunya tentu saja Kopma Arya Kamuning Uniku.
Acara pelatihan tersebut, rencananya akan berlangsung selama 3 hari mulai dari hari Kamis s.d Sabtu, 01 – 03 Oktober 2020.
Kepala Dinas UKM Provinsi Jabar dalam sambutannya, mengatakan, dirinya sangat mewanti-wanti untuk tetap menjaga ketat protokol kesehatan mengingat beliau pernah tertular virus Covid-19. Namun, Alhamdulillah masih diberikan kesembuhan dan kembali normal.
“Akang dan teteh semuanya harus tetap hati-hati. Tetap jaga kesehatan dan menjalankan 3M-nya. Pokoknya kalian ikut pelatihan gak boleh sampai stress, harus fun dan tetap ceria,”ucapnya dengan nada ceria sembari tersenyum lebar kepada para audiens.
Sementara itu, Irsyad yang merupakan salah satu anggota pengurus UKM Kopma Arya Kamuning Uniku, yang turut ikut pelatihan tersebut, mengungkapkan, rasa syukur, bahagia dan bangga dapat mengikuti kegiatan pelatihan yang diselenggarakan oleh Kementerian Koperasi dan UMKM Republik Indonesia melalui Asdep bidang Pengembangan SDM.
Lebih jauh, menurutnya, kegiatan pelatihan yang diselenggarakan oleh pihak Asdep Kementerian Koperasi dan UMKM RI itu, diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para pengurus Kopma pada umumnya dan khususnya Kopma Arya Kamuning Uniku.
“Semoga, kegiatan pelatihan ini dapat memberikan manfaat dengan bertambahnya lagi ilmu mengenai perkoperasian bagi teman-teman Kopma yang ada di Jabar umumnya, maupun khususnya para pengurus Kopma Arya Kamuning Uniku,” harapnya.
Irsyad juga memohon doanya agar semua para anggota pengurus UKM Kopma Arya Kamuning Uniku yang ikut pelatihan ini, diberikan keselamatan dan dilindungi oleh Allah SWT.
“Semoga, kita semua ada dalam lindungan-NYA. Amin Ya Rabbal Alamin,” pungkasnya.
(Dede/Sep)
0 Comments