Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Ciptakan Warga Sigap Hadapi Api, Damkar Gelar Simulasi Kebakaran

For mania mega:

 


KUNINGAN - Dalam upaya menciptakan warga yang siap dan tangguh dalam memadamkan api secara mandiri, UPT Damkar Kuningan, Sabtu (17/10/2020) gelar sosialisasi serta simulasi kebakaran di Kantor Pemdes Dukuh Picung Kec. Luragung, Kuningan.

Selain menjelaskan tupoksi dari UPT Damkar dalam kegiatan tersebut disosialisasika juga dasar-dasar penanggulangan kebakaran, kewajiban/hak Aparat Pemerintahan beserta warga masyarakat setempat ketika mendapati musibah kebakaran.

"Karena terbatasnya jumlah personil serta kantor layanan UPT Pemdam Kebakaran yang ada saat ini, sehingga sangat diperlukan peran aktif masyarakat dari seluruh lapisan, untuk dapat membatu pencegahan dan penanggulangan kebakaran sampai ke pelosok pedesaan" ujar Kepala UPT Damkar Satpol PP Kuningan, Mh. Khadafi Mufti, S.Pd, M.Si.

Melalui pelatihan ini dirinya juga berharap agar warga masyarakat Desa Dukuh Picung, Kecamatan Luragung ini siap dan tangguh, serta dapat memadamkan api secara mandiri, dengan tetap memperhatikan keselamatan individu/perorangan.

Dalam kesempatan tersebut Ketua Damkar Kuningan itu juga menyarankan agar Desa Dukuh Picung membentuk kelompok BALAKAR (BARISAN RELAWAN KEBAKARAN).

"Sesuai yang diamatkan dalam Perda 8 tahun 2010 tentang pencegahan dan penanggulangan bahaya kebakaran di Kabupaten Kuningan" ujarnya.

Selain itu penguatan hubungan kemitraan lintas vertikal dan horizontal pun lanjutnya dirasa harus terus diperkuat dalam upaya memberikan rasa aman terhadap masyarakat Desa Dukuh Picung Kec. Luragung , dari bahaya gangguan KAMBTIMAS termasuk didalamnya deteksi dini dan penanggulangan bahaya kebakaran.

(Dede)


Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close