Megaswara Kuningan - Sempat hilang sehari, kerbau milik Kada warga Desa Cimaranten, Kecamatan Cipicung, Sabtu (19/9/2020) ditemukan terjebak masuk ke lubang septik tank.
Diketahui pemilik kerbau kehilangan hewan ternaknya itu pada Jumat (18/9). Sehari kemudian pada Sabtu, pukul 01.00 dini hari setelah pencarian sampai di lahan milik Ust. Maman di Dusun 3 Rt.16 Rw.05 Desa Cimaranten, kerbau pun ditemukan terjerebab di septik tank dengan kedalaman +- 3 meter.
Menurut Kepala UPT Damkar Satpol PP Kab. Kuningan Mh. Khadafi Mufti, S.Pd, M.Si. setelah ditemukannya kerbau tersebut pemilik kerbau bersama warga setempat segera berusaha mengeluarkan kerbau sampai dengan pukul 08.00 WIB.
"Akan tetapi karena beban berat kerbau dan memerlukan peralatan lengkap, warga setempat an. Bpk Dede Ramdana pada pukul 08.30 WIB melaporkan kejadian tersebut, untuk meminta bantuan evakuasi ke kantor UPT. Damkar Satpol PP Kuningan" ujarnya.
Maka pada pukul 08.35 WIB lanjut Kepala UPT Damkar sebanyak 5 anggota dengan 1 randis damkar dan peralatan evakuasi di berangkatkan ke lokasi, dan tiba di lokasi 15 menit kemudian.
Evakuasi pun sempat terhambat karena ukuran lubang septik tank ternyata cukup sempit. Untuk memudahkan evakuasi septik tank pun kemudian dibongkar, dan lubangnya pun diperbesar.
"Dibantu warga sekitar dan aparat kepolisian sektor Ciawigebang. Kerbau dapat dievakuasi dalam keadaan selamat sekitar 11.00 WIB (2 jam 30 menit)" jelasnya.
(Dede)
0 Comments