Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

TNI-POLRI Salurkan Bansos, Kapolres Kuningan: Khusus Untuk Masyarakat Yang Belum Tercover

For mania mega:



megaswarakuningan.com

Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat bersama pemerintah Kabupaten Kuningan, Rabu (06/05/2020) salurkan bantuan sosial (bansos) ke masyarakat terdampak Covid-19. Kapolres Kuningan AKBP Lukman Syafri Dandel Malik mengatakan bahwa pembagian bansos yang diserahkan tepat pada saat penerapan PSBB ini diperuntukan bagi masyarakat Kuningan yang belum tercover oleh bantuan pemprov.

“Ditandai dengan diberlakukannya PSBB se-Jawa Barat termasuk di Kuningan kami melaunching bansos kepada masyarakat terdampak Covid yang belum tercover oleh bantuan pemprov, sekitar 2000 warga yang kami data dan itu yang akan kami cover” jelas AKBP Lukman.



Bantuan sosial TNI-POLRI ini diwujudkan dalam bentuk bahan pokok 10 ton beras, 150.000 butir telur, dan 1.000 dus mie instan pada pagi tadi bansos disebarkan secara serentak oleh anggota TNI-POLRI ke setiap polsek di Kabupaten Kuningan.

“Dan itu semua nantinya akan disalurkan kepada masyarakat yang berhak” kata Kombespol. Drs. Syahri Gunawan Irwasda Polda Jabar ketika memberikan sambutannya.

Untuk teknis pembagian sendiri Kapolres Kuningan menjelaskan, bahwa bansos akan disalurkan secara dor to dor ke rumah-rumah warga. Oleh karena itu masyarakat diimbau untuk tetap di rumah dan jangan sampai mengumpulkan masa.

Selain bantuan berupa bahan pangan, dalam penyaluran bantuan sosial ini  juga dibagikan 3000 masker sebagai media sosialisasi sanksi bagi mereka yang selama PSBB berlangsung tidak mengenakan masker.

“Kami juga membagikan 3000 masker karena dalam PSBB nanti ada sanksi bagi yang tidak menggunakan masker, jadi kita imbaukan dulu agar masyarakat menggunakan masker dan pada saat berjalannya PSBB bagi yang tidak menggunakan masker ada sanksi nantinya.” pungkas AKBP Lukman.



(Dede)

Baca Juga

Post a Comment

1 Comments

  1. Kami belom mendapatkan bansos sma sekali pak,ini dri kecamatan Cipicung..

    ReplyDelete

close