Recent Tube

Mendengarkan Megaswara 89.8 Fm

Program Gemar Mengaji Diluncurkan

For mania mega:

                                                             Dok. Humas Pemda
Megaswara Kuningan - BUPATI Kuningan H. Acep Purnama SH., MH., meluncurkan  program Gerakan Masyarakat Magrib Mengaji atau Gemar Mengaji, di Masjid Agung Syiarul Islam Kabupaten Kuningan, Rabu, (18/9/2019). Pada acara tersebut, Bupati Acep secara simbolis menyerahkan 100 Mushaf    Al-Qur'an untuk Taman Pendidikan Al Qur’an.
Acara  ini dihadiri oleh ratusan remaja masjid dan pelajar yang ada di Kabupaten Kuningan. Program yang dilaksanakan melalui  Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini  untuk kembali membudayakan masyarakat gemar mengaji di tengah-tengah era modern dan sesuai dengan surat edaran gubernur Jawa Barat No 451/48/YANBANGSOS.
"Program ini merupakan langkah  ampuh untuk membangkitkan budaya gemar mengaji kepada generasi muslim kita di zaman modern ini untuk membudayakan mengaji di lingkungannya masing-masing,” kata Bupati Acep, dalam sambutannya.
Ia menambahkan, Pemerintah Kabupaten Kuningan tentu saja sangat mendukung program Pemerintah Propinsi Jawa Barat itu. Oleh karena itu Bupati Acep mengajak khususnya kepada generasi muda muslim untuk turut mengawal program tersebut.
Sesuai dengan namanya bahwa menjelang magrib dan sebelum Isya seluruh anak-anak tidak ada yang berkeliaran dij alan namun berada di rumah, Masjid, TPA untuk melaksanakan solat dan mengaji. 

( Sumber humaskabkuningan.go.id/Yogas/Pubdok)

Baca Juga

Post a Comment

0 Comments

close
close
close