Megaswara Kuningan - Sebanyak tiga kategori predikat juara umum kejuaraan daerah (kejurda) pencak silat antar pelajar SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA/SMK Cirebon Open 2019 tingkat Provinsi Jawa Barat yang diselenggarakan selama empat hari di di Sport Hall Bima Cirebon, mampudisabet Perguruan Silat PBSS Pencak Silat Klub Bersatu atau lebih dikenal PS PBSS Kuningan.
Ketua Umum PS PBSS Kuningan, Iyan Irwandi, S.Ip., menyebutkan, ia tidak menyangka jika para anggotanya yang bertanding atas nama perwakilan satlat sekolahnya masing-masing, mampu berprestasi dengan menyabet tiga gelar juara umum pada kejurda pencak silat
Cirebon Open 2019.
Ketiga predikat membanggakan bagi perguruan silat yang baru berdiri tanggal 3 Mei 2019 tersebut, meliputi juara umum pertama kategori SMP/MTs oleh Satlat PS PBSS SMPN 1
Luragung dan juara umum ketiga atas nama Satlat PS PBSS SMPN 1 Jalaksana. Serta Satlat PS PBSS SMAN 3 Kuningan yang meraih juara umum kedua kategori SMA/MA/SMK.
Namun keberhasilan dalam even kedua di tahun 2019 yang diikuti oleh perguruan silat yang sebelumnya berstatus klub olahraga prestasi tersebut, tidak lepas dari kegigihan dan
keseriusan para pelatih dalam melatih, mengarahkan dan membentuk para pesilat pelajar berkarakter.
Ditambah lagi, dukungan yang cukup bagus dari para kepala sekolah, pembina, guru, senior, orang tua siswa dan Dinas Pemuda, Olahraga dan Kebudayaan (Disporapar) serta unsur
lainnya sehingga pelaksanaan penggodogan atlet-atlet pelajar dapat berjalan maksimal sesuai harapan bersama.
“Tanpa adanya kerjasama tim yang solid, prestasi maksimal akan sulit diraih. Tetapi untungnya, sampai saat ini, di internal PS PBSS Kuningan masih kompak dan saling bahu membahu dalam balutan satu komando dengan mengedepankan pengabdian demi kemajuan organisasi.
Ditambah lagi, dukungan dari eksternalnya cukup bagus sehingga sangat menopang dalam pelaksanaan pembinaan dan pelatihan atlet. Untuk itu, saya ucapkan terima kasih ke semua pihak yang telah membantu sehingga PS PBSS Kuningan mampu meraih tiga kategori juara umum kejurda silat Cirebon Open 2019,” tuturnya, kemarin.
Disinggung latar belakang keikutsertaan kejurda silat tersebut, pesilat yang berstatus ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kuningan menjelaskan, kalau ia menerima informasi dan ajakan pasca kunjungan kegiatan silaturahmi sekaligus uji tanding tim Pekan
Olahraga Pelajar Wilayah (Popwil) Kabupaten Cirebon.
Selain itu, termotivasi untuk terus belajar dari para pelatih gabungan tim Popwil Kabupaten Cirebon karena selain terlihat kompak dan bersatu demi nama baik daerah, mereka juga
mampu menghantarkan kontingennya menjadi juara umum dua kali berturut-turut di even Popwil III tahun 2017 dan tahun 2019. “Tujuan saya mengirimkan perwakilan anggota untuk kejuarda silat Cirebon Open adalah silaturahmi dan belajar dari para pesilat yang telah
sukses. Tetapi ternyata malah diberi bonus dengan disabetnya tiga predikat juara umum
sehingga saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya,” tandasnya.
0 Comments